Jumat, 27 Maret 2015

Tips dan Trik Belajar Mancing ikan Mas

Tips dan Trik Belajar Mancing ikan Mas

A. Mengenal alat Memancing
Sebelum pergi memancing ada baiknya kita mengenal dulu alat-alat yang perlu disediakan untuk kita memancing, dalam satu rangkaian pancingan yang siap digunakan untuk memancing terdiri dari, Joran, Reel beserta benangnya, Pelampung, Stopper Pelampung, Mata kail. Sedangkan aksesoris tambahan berupa standard, serokan, wadah umpan, dan sebagainya.

Joran.
Kisaran harga : 30 ribu sampai 1 juta 
Mengenal alat Memancing
Alat ini adalah alat yang paling penting dalam memancing, fungsinya sebagai pelontar pancingan ke kolam. Jenis joran yang biasa digunakan terdiri dari 2 macam yaitu joran antenna dan joran sambung. Pemilihan kelenturan dan kakuknya joran itu disesuakan dengan keinginan masing-masing pemancing, ada baiknya sewaktu kita membeli joran kita coba-coba dulu mana yang enak menurut kita. Bagian-bagian joran sendiri terdiri dari:
Pegangan : bagian ini tempat bertumpunya tangan dan reel.
Badan : bagian ini bagian yang menentukan kelenturan dari joran.
Ring : Berbentuk “O” fungsinya sebagai tempat bertumpunya benang dari reel sampai ke mata kail.
Reel
Kisaran Harga : 30 ribu sampai 4 juta
Reel ini merupakan inovasi dari alat penggulung manual dan bagiannya terdiri dari:

o Pemutar : bagian ini merupakan gagang pemutar untuk menggulung benang terdapat dibagian samping, tempatnya bisa disesuaikan disamping kanan atau samping kiri.

o Kunci : Fungsi dari bagian ini untuk mengunci agar benang terkunci atau sebaliknya, biasanya ini terdapat di bagian belakang atau di beberapa merk reel terdapat dibagian bawah.

o Kawat pembuka : ini berfunsi untuk mengatur gulungan benang dan mengeluarkan benang dari gulungan pada saat melontar pancingan.

Benang
o Kisaran Harga : 5 ribu sampai 30 ribu
Untuk memilih benang yang bagus usahakan yang lentur dan kuat juga tidak terlalu banyak mengandung lilin agar benang tidak mengambang diatas air.
Pelampung
o Kisaran harga 500 sampai 1000 rupiah.
Pelampung ini berpungsi untuk mendeteksi bahwa pancingan di makan ikan, banyak sekali bentuk dan warna pelampung ini bisa kita pilih sesuai dengan keinginan pemancing, biasanya warna pelapung ini berwarna cerah agar lebih mudah kita mendeteksi bahwa pelampung dimakan ikan.
Stopper Pelampung
o Kisaran harga 100 rupiah.
Stopper pelapung berbentuk karet yang dipasang pada benang, biasanya dalam satu rangkaian pancingan dipasang 2 stopper mengapit pelampung. Fungsi dari stopper atas yaitu untuk mengukur kedalaman air sedangkan stopper bawah untuk mengganjal pelampung agar tidak terlalu turun. Semakin tinggi stopper atas ini menandakan kedalaman air semakin dalam dan begitupun sebaliknya.

Mata Kail.
o Kisaran harga 100 sampai 500 rupiah.
Meskipun kecil tentunya bagian ini adalah bagian yang paling penting dari semua alat yang ada dalam satu rangkaian pancingan, karena dengan mata kail inilah kita bisa menangkap ikan. Dalam satu rangkaian pancingan biasanya terdiri dari 2 mata kail, 3 mata kail bahkan lebih.

B. Umpan
Sepertinya kita belum bisa disebut memancing kalau kita memancing tanpa umpan, dan umpan itu sendiri berupa makanan yang biasa dimakan ikan yang ditempatkan pada mata kail. Banyak sekali ramuan umpan yang bisa kita gunakan untuk memancing baik itu umpan jadi yang sudah diolah dan dapat kita beli ditoko pancing atau toko kue ataupun kita meramu sendiri.
Sebagai bahan dasar untuk umpan ikan mas biasanya terdiri dari Jagung, Ubi, Keju, Susu, Telor Bebek dan kadang dicampur dengan Weijsman dan telur semut merah atau Kroto.
Dan untuk mengolah biasanya ada yang di kukus atau dipanggang di oven seperti halnya kalau kita membuat kue.
C. Mengukur Kedalaman air
Sebelum kita turunkan pancing ada baiknya kita ukur kedalam air dengan menggunakan pancingan kita untuk menyesuaikan ketinggian stopper pelampung

· Lepaskan pancingan kita kedalam air dengan membuka kawat pembuka di bagian reel.

· Jika pelampung tenggelam berarti stopper atas kita terlalu pendek geser stopper atas kita lebih keatas, kemudian coba lagi sampai pelampungnya mengambang dan berdiri lurus.

D. Cara Melontar/Melempar Pancingan
Untuk melempar pancingan yang telah siap kebagian tengah kolam ataupun suatu tempat yang kita tuju berikut langkah-langkahnya.

· Pastikan Umpan sudah terpasang baik di mata kail.
· Pastikan pula dibelakang kita tidak ada orang, karena ini berbahaya sekali.
· Tentukan satu titik tujuan kemana kita akan melemparkan umpan kita.
· Pegang joran bagian bawah (pegangan), tempatkan telunjuk kanan kita di bagian pangkal (bagian T) antar joran dan reel.
· Perkirakan jarak antara ujung joran atas dengan pelampung antara 1 sampai 1,5 meter, tergantung dengan panjang atau pendeknya joran.
· Selipkan Benang diantar telunjuk dan joran.
· Buka kawat penutup pada reel
· Ayun pancingan kita kearah belakang kemudian sesaat langsung hentakan kedepan.
· Pada saat menghentak ke depan telunjuk kanan kita dibuka agar benang terlontar kedepan.
· Tutup kembali kawan penutup reel dan usahakan agar benang tenggelam kedalam air.

E. Indikasi Pancingan dimakan Ikan
Pada bagian ini pemancing diuji kesabarannya, pemancing dituntuk untuk melihat pelampung. apakah pancingan kita dimakan atau tidak. Terkadang faktor angin dan hujan menentukan juga. Pada saat cuaca cerah pemancing dengan mudah melihat getaran yang ada dipelampung. Namun pada saat ada angin atau hujan pemancing perlu lebih teliti.

Untuk membedakannya biasanya kalau getaran yang disebabkan oleh angin, gelombang air ataupun hujan getaran yang terjadi dipelampung teratur, namun kalau getaran yang disebabkan oleh ikan biasanya getarannya datang secara mendadak atau spontan, kadang-kadang ikan akan membawa kail kedalam air sehingga pelampung tidak terlihat dipermukaan air.

F. Menhentak Pancingan
Pada saat kita melihat indikasi bahwa pancingan kita dimakan ikan, sesegera mungkin pancingan/joran kita hentakan kebelakang dan usahakan dengan memakai sedikit tenaga agar mata kail menempel pada mulut ikan. Cara melecutkan joran tersebut seperti halnya kita melempar kedepan namun ke arah yang berlawanan.

G. Menarik Ikan
 Seni dalam memancing mungkin ada pada tahap ini, apalagi pada saat pemancing menarik ikan yang ukurannya lebih dari 1kg disini dibutuhkan keterampilan dalam menaklukan ikan tersebut.
Adapun proses ini terjadi pada saat setelah ikan menghentak pancingan dan kita rasa ikan mengena pada kail kita, kita mulai menarik ikan tersebut, putar terus reel kita, ayunkan joran ke arah berlawanan ikan bergerak agar pancingan kita tidak kusut dengan pancingan yang lain, usahakan agar tali pancing tidak kendor yang memungkinkan ikan terlepas dari pancingan. Setelah ikan sampai dipinggi dengan jarak antar ikan dan ujung joran kira-kira 1 meter angkat ikan tersebut keatas, sedangkan untuk ikan yang lebih dari 1kg kita bisa menggunakan bantuan serokan.

Catatan: Setelah membaca Tip n Trick diatas. Anda boleh mengikuti petunjuk tsb. Bilapun anda segan membacanya karena terlalu banyak ^_^ ikuti temen yg biasa mancing, lihat caranya memancing dan pakailah pancingannya untuk memancing hehehe tp ijin dl yach sm yg punya ;-). Sekian

Sumber: http://n2fishingclubjkt.tripod.com/id25.html

Kamis, 26 Maret 2015

Umpan mancing ikan mas

Bahan-bahannya ternyata bisa didapat di sekitar anda untuk membuat umpan mancing ikan mas, ternyata bahan baku tidak harus selalu beli dari tempat penjualan umpan pancing tapi bisa juga didapat dari tukang sayur yang lewat atau warung di depan rumah dan hargapun menjadi lebih murah. 

Umpan mancing ikan mas ini memang tanpa sengaja saya buat karena dana di kantong yang menipis. Hari sabtu pagi-pagi sekali, saya ngomong sama istri kalau mau mancing dan minta uang tambahan untuk biaya mancing, eh istri malah bilang, “Kalau duit dipakai mancing terus, nanti gak sampai ketemu gajian lagi loh?” Wah, gajian masih 10 hari lagi tapi duit sudah menipis. 

Saya buka dompet masih tersisa uang 35 ribu, ini bisa buat bayar mancing harian tapi buat bikin umpan nggak bisa nih kayaknya. Buka kulkas hanya tersisa ikan tongkol pindang 4 potong yang sedianya untuk makanan kucing kesayangan, tepung roti merek “Hong Kue”, mie instan yang selalu tersedia dan menjadi lauk kesayangan disaat tanggung bulan Saya lalu pergi ke Kios Jamu yang dekat dengan rumah dan karena pagi hari masih tutup jadi saya langsung saja ke rumah pemiliknya. Mas Karso si tukang jamu, saya lihat sedang bersih- besih halaman rumah kontrakannya. “Mas, ada putih telur nggak, beli dong 2 ribu aja!” tanya saya sama mas Karso. “Gak usah tuku, jaluk wae (red. gak usah beli, ambil saja)” jawab mas Karso sambil membawakan putih telur yang kira-kira ada 1 gelas belimbing. “Matursuwun mas!” sahut saya. 

Bermodalkan putih telur dari Mas Karso, ikan tongkol pindang, mie instan dan tepung kue saya mulai mengolah membuat umpan. Mula-mula mie instan, tepung kue, ikan tongkol pindang saya masukkan dalam blender untuk dihaluskan. Lalu putih telur yang telah saya rebus terlebih dulu juga saya masukkan. Sementara 1 bungkus mie instan diblender terpisah yang akan digunakan untuk pengeras bila diperlukan. Hasil blender umpan malah lebih keras dari yang saya perkirakan jadi saya harus tambahkan sedikit air hangat agar tidak terlalu keras maka jadilah umpan ala rumah tanpa biaya (karena sudah ada persediaan di rumah). 

Dengan umpan tersebut, saya berangkat ke empang yang deket rumah dengan harapan kalau lapar bisa pulang tapi sebelumnya saya beli dulu kroto ½ ons sebagai cocolannya. “Weleh, tumben nih, pemancing Depok turun di sini lagi? apa empang Depok dah pada tutup ?” demikian temen-temen mengolok saya. “Empang Depok sih buka tapi dompet gue yang susah dibuka? kagak gablek duit gue” Mendengar jawaban saya, mereka sama-sama mentertawakan. Yah, begitulah persahabatan di empang pemancingan ini, saling ejek, saling merahasiakan tapi tidak ada dendam di antara pemancing. 

Perangkat pancing langsung saya siapkan, umpan asal-asalan pun dikeluarkan. Begitu umpan saya pasang ke kail, teman sebelah berkomentar, ”Bener-bener gak pake modal, krotonya cuma secomot nih” Gelak tawa kembali memenuhi empang. Saya tidak ambil pusing, umpan tetap saya lontarkan ke empang. Sudah lebih dari 10 kali saya melontar umpan mancing ikan mas buatan saya, tanpa seekor ikan pun tersangkut diujungnya. “Tega bener nih ikan, kagak ada yang kasihan sama pemancing miskin” saya berguman. 

Tanpa mempedulikan perasaan yang tengah saya alami, saya teruskan membuat hotspot (titik binaan) di empang tersebut, umpan sudah mulai setengahnya dari yang saya bawa habis untuk mengundang ikan datang berkunjung ke lapak saya, setengah harian belum lagi ada ikan mas yang nyangkut lalu saya geser sedikit umpan dari titik sebelumnya yang ternyata lebih dalam 1 kumbul. Dan kumbul (pelampung) mulai bergerak pertanda ada yang menyentuh, rupanya ada legokan (area lebih dalam) disana dan umpan yang ada di titik binaan jatuh dalam legokan tersebut.

Jam 1 siang, ikan mas pertama mulai naik dan selanjutnya satu persatu ikan mas saya daratkan. Hingga akhir jam 4 sore, ikan mas yang ada di korang sudah 8 ekor mengalahkan temen- temen yang datang terlebih dahulu. “Lumayan! Ikan cukup besar-besar, ada nih sekitar 5 kiloan” demikian kata saya dalam hati. Dan memang benar, waktu ikan saya jual kembali beratnya 5,3 kg, mancing dapet, uang kembali dan masih lebih lagi. Nggak nyangka meski umpan asal-asalan bisa juga dapat ikan. Selanjutnya umpan ini saya jadikan acuan untuk mancing di empang tersebut walau terkadang tidak seperti hari sebelumnya tapi saya cukup puas bahwa umpan mancing ikan mas asal-asalan yang bahannya saya dapat di sekitar rumah minimal bisa narik ikan 3 ekor setiap kali saya mancing. :D 

Sumber: http://www.mancing.info/index.php/personal-blogs/128-umpan-mancing-dari-tukang-sayur

Wall of Fame BM Kota Kasablanka Jakarta

Building Management Kota Kasablanka Jakarta
(Klik disini untuk perbesar gambar)

Pelatihan Fire Fighting Kota Kasablanka


Serunya Pelatihan Fire Fighting di Kota Kasablanka Jakarta tahun 2013 :-)

Rabu, 25 Maret 2015

Manfaat Memancing Ikan

Bagi sebagian orang, memancing merupakan kegiatan yang menjemukan. Namun tak sedikit pula yang justru dijadikan sebagai hobi. Para pemilik hobi ini bahkan rela harus duduk berjam-jam di pemancingan menunggu umpan disambar ikan. Meski hasil tangkapan yang dihasilkan mungkin tak lebih banyak dari biaya yang dikeluarkan. Banyak para pemancing yang bahkan rela mengeluarkan ratusan ribu bahkan jutaan rupiah hanya untuk membeli peralatan mancing yang jika dibandingkan dengan hasil tangkapannya pastilah akan jauh sekali harganya.

Kendati disebut hobi aneh, rupanya memancing juga memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh. Kegiatan yang kerap dilakukan kaum Adam ini disebut dapat membuat seseorang lebih bahagia dan lebih bugar. Dilansir laman Huffington Post, Senin (8/9/2014),

Berikut beberapa manfaat kegiatan memancing bagi kesehatan anda:

Pelepas Stress

Menurut para pemancing, aktivitas melempar kail, menunggu ikan, dan menarik kail merupakan aktivitas pelepas stres. "Hanya dengan melakukan aktivitas yang mengurangi tekanan sudah dapat menciptakan perasaan senang," tutur CEO Recretional Boating and Fishing Foundation, Frank Petterson.

Menjaga Kebugaran Fisik

Selain kolam pemancingan, tempat-tempat memancing lain umumnya memerlukan tenaga ekstra untuk mencapai ke sana. Misalnya dengan mendayung kayuh sampan, bersepeda, mendaki bukit, atau berjalan kaki. Itu semua merupakan aktivitas kardiovaskular. Selain dua manfaat tersebut, kegiatan memancing juga memiliki manfaat lain untuk membuat hidup Anda lebih baik, seperti:

Hobi Menyenangkan

Memancing merupakan hobby yang menyenangkan. Dengan memancing, seseorang mendapatkan pengalaman menarik serta sensasi tersendiri ketika berhasil mendapatkan tangkapan dengan alat pancingnya. Lokasi-lokasi memancing juga menjadi ajang liburan dan wisata bagi keluarga.

Melatih Kesabaran

Memancing juga dapat memberikan efek sabar dalam sebuah usaha meraih sesuatu. Ini tercermin dalam momen-momen memancing, butuh waktu yang tidak sedikit, dan bahkan berjam-jam menunggu umpan dimakan ikan, berkali-kali pula mencoba untuk menangkap ikan yang memakan umpan. Sebuah usaha yang ternyata melatih kesabaran.

Meningkatkan Kemampuan Berkonsentrasi

Memancing juga dapat meningkatkan kemampuan seseorang dalam berkonsentrasi. Ini tercermin dalam momen-momen dimana Anda harus terus berkonsentrasi dan fokus degan pancing Anda sejak melelmpar kail bahkan hingga saat kail disambar ikan. Dalam melakukan perlawanan dengan ikan pun dibutuhkan konsentrasi yang tinggi hingga ikan menyerah. Anda bahkan harus pintar mengaplikasikan tekhnik memancing untuk demi mendapatkan banyak tangkapan.

Memperluas Pergaulan

Memancing tak hanya baik untuk kesehatan, hobi memancing juga mendatangkan banyak teman dan meluaskan pergaulan, dimana para pemancing bisa saling bertukar pikiran dan informasi terkait hobi yang digelutinya. Tak jarang dari hobi tersebut tercipta pertemanan bahkan hubungan kekeluargaan hingga menjadi relasi bisnis.

Terapi Kejiwaan

Kegiatan memancing bahkan dijadikan sebuah terapi untuk meningkatkan kesehatan jiwa. Rumah Sakit Jiwa Greater Glasgow dan Rumah Sakit Jiwa Clyde adalah dua rumah sakit jiwa di Skotlandia yang menggunakan terapi teknik memancing untuk meningkatkan kesehatan jiwa para pasiennya. David Potter, staf di Leverndale Mental Health Hospital dan Mark Aitchison serta John Kelly dari Dykebar Mental Health Hospital pernah mencetuskan ide terapi tersebut belum lama ini. (SIS)

Sumber: http://www.sayangi.com/gayahidup1/kesehatan/read/26725/ini-7-manfaat-hobi-memancing-bagi-kesehatan

Outbound Pakuwon Group Jakarta - Hotel Yasmin Bogor


Dokumentasi kegiatan Outbound Pakuwon Group - Jakarta di Hotel Yasmin, Puncak Bogor - Jawa Barat tahun 2014